KotaOlahragaUtama

Sambut Hari Kemerdekaan, Masyarakat RT 001 RW 015 Perum Teluk Palu Permai Gelar Lomba 17-an

Ilong (detaknews.id) – Palu – Masyarakat Rt 001, Rw 015 Perum Teluk Palu Permai Helat Lomba 17-an Guna menyambut hari Kemerdekaan Indonesia.

Lomba 17-an yang diikuti oleh anak usia 5 – 12 tahun. Foto dok deadline group – Ilong

Lomba 17-an tersebut dilaksanakan 2 hari sebelum hari kemerdekaan, khusus untuk anak-anak usia 5 tahun sampai 12 dan anak-anak usia 18 keatas.

Dilansir deadline-news.com group (detaknews.id) pada Selasa, (15/08/2023), Fitrah Alfiansyah selaku ketua panitia Lomba 17-an mengatakan, bahwa Lomba yang dilagakan pada hari pertama ialah Lomba makan kerupuk, tiup bola pimpong dan balap karung bagi anak usia 5 tahun hingga 12 tahun.

“Kalau untuk Mobile Legend dan Free Fire itu untuk anak usia remaja (18+), yang mana pada hari pertama lomba Mobile legend yang akan dilagakan setelah sholat Isya”, ungkap Alfian.

“Kalau untuk hari kedua, nanti akan kita adakan lomba bakiak, estafet air, ular naga, tarik tambang dan free fire”, tuturnya.

Lebih lanjut, Alfian mengatakan bahwa, lomba di hari pertama akan langsung dicari juaranya sehingga bisa fokus pada lomba di hari kedua mendatang.

“Agar para peserta lomba 17-an itu, bisa fokus dengan lomba-lomba yang akan dilaksanakan pada hari kedua mendatang nantinya. Tujuannya untuk lebih memeriahkan lomba 17-an tersebut”, pungkasnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *