DaerahUtama

Mogok di Tanjakan, Mobil Terperosok ke Jurang

Esra ( detaknews.id )-Torut- Sebuah mobil Daihatsu Grandmax hitam berplat DP 8351 HF terperosok ke dalam jurang di tepi jalan Dusun, Malle’rara, kecamatan Balusu, kabupaten Toraja Utara (Torut Sulsel), Selasa (28/3-2023).

Mobil itu mengalami naas saat perjalanan pulang dari pesta orang meninggal di Toraja. Saat di tanjakan dekat lokasi tiba-tiba mobilnya Mati.

“Celakanya mobil itu melaju mundur,” kata seorang penumpang.

Akibatnya mobilnya terjun ke jurang dengan kedalaman kira-kira sekitar 30 meter. Dan semua penumpang berhasil diselamatkan dan di larikan ke rumah sakit Elim Rantepao.

Mobil itu di kemudikan seorang pria bernama Darius Tendi atau di sapa PONG NIA. Di atas mobil naas itu ada 17 orang penumpang,  5 orang  penumpang diantaranya bersaudara.

Sampai berita ini naik tayang sebagian penumpang sudah pulang ke Desa, Pompaniki Dusun pombakka, Kecamatan Sabbang Selatan, dan sebagian Masi di rawat di rumah sakit. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *