DaerahUtama

PJ Bupati Morowali Rachmansyah Ismail Geratiskan Sembako Untuk Masyarakat

“Pemimpin seperti inilah yang dibutuhkan masyarakat saat ini”

 

PJ Bupati Morowali Ir.H.Abd Rachmansyah Ismail,M.Agr dalam suatu kegiatan. Foto Kominfo/detaknews.id

 

Ilong (detaknews.id)-Morowali-Pejabat (Pj) bupati Morowali sulawesi tengah Ir.H.Abd Rahmansyah Ismail, M.Agr sangat peduli dengan masyarakatnya.

Betapa tidak, di Hari Pangan Sedunia (HPN) Ke-44 di Kabupaten Morowali, senin (16/10-2023), dengan bazar murah dan terlaksana sukses, malah Pj Bupati Rachmansyah menggeratiskannya.

“Pemimpin seperti inilah yang dibutuhkan saat ini. Apalagi kondisi perekonomian masyarakat morat marit, dimana daya beli masyarakat sangat kesulitan. Dan dengan hadirnya pj Bupati bapak Rachmansya Ismail menggeratiskan sembamo kebutuhan pokok masyarakat benar-benar membantu masyarakat,”kata Abdul Kahar Bulu salah seorang warga Morowali menjawab detaknews.id via telepone selulernya senin malam (16/10-2023) dari Morowali.

Dikutip di metrosulteng.com media patner detaknews.id Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Pemkab Morowali Andi Irman mengungkapkan bahwa ada 9 bahan pokok yang disiapkan untuk masyarakat dengan harga subsidi.

Bahan pokok tersebut sebagian dari hasil para petani di Morowali. Adapun bahan pokok tersebut yaitu beras, gula, minyak goreng, cabe, sayuran, bawang dan lain sebagainya.

“Jadi tadi beras sebanyak 3 ton, selebihnya kami kerja sama dengan tokoh retail seperti alfamidi serta kelompok tani, jadi mereka menyajikan hasil produksi taninya,” kata Andik Irman.

Lantas seperti apa pelaksanaannya sehingga yang tadinya bazar murah berubah menjadi gratis alias tanpa biaya.

Menurut penjelasan Andi Irman, Pj Bupati Rachmansyah Ismail sangat senang dan gembira melihat antusias masyarakat berbelanja di pasar murah yang dilaksanakan oleh Pemkab Morowali.

Kata dia, Pj Bupati bapak Rachmansyah terlihat senang melihat masyarakat. Rasa senang dan cintanya kepada masyarakat itulah, sehingga beliau berinisiatif menggeratiskan sembilan bahan pokok tersebut dan beliau membayarkan dengan uang pribadinya.

“Nantinya bukan cuman disini yang beliau gratiskan, bahkan di diwilayah rawan pangan beliau juga gratiskan,” kata Kadis Pertanian.

Bahan pokok tersebut walaupun gratis, pihak pelaksana tetap menjaga agar tidak terjadi monopoli, sehingga warga lainnya tetap bisa mendapatkan kesempatan. ***

Foto PJ Bupati Morowali Ir.H.Abd Rachmansyah Ismail, M.Agr. foto kominfo/detaknews.id

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *