BWSS III Palu Gelar Sosialisasi Rencana Pemasangan Patok Batas Badan dan Sempadan di Wilayah FDL
Nelwan (detaknews.id) – Sigi – Guna menjaga kelestarian lingkungan dan sumber daya air serta melindungi habitat ekosistem di areal Danau Lindu Kecamatanan Sigi Sulawesi Tengah, Kementrian Pekerjaan Umun dan Perumahan Rakyat Ditjen Sumber Daya Air Balai Wilayah Sungai Sulwesi lll Palu Sulawesi Tengah gelar sosialisasi solusi rencana pemasangan patotok batas badan dan sempadan Danau Lindu, Rabu, (16/10-2024).
Sosialisasi solusi rencana pemasangan patok batas badan dan sempadan di areal danau Lindu yang di geber oleh Kementrian PUPR Ditjen Sumber Daya Air BWSS lll Palu Sulawsi Tengah itu digelar kawasan areal FDL (festival danau lindu) di Desa Tomado Kecamatan Lindu, Sigi Sulteng.
Dikatakan Staf Kentrian PUPR Ditjen Sumber Daya Air BWSS lll Palu Sulteng Ardiasya Pratama ST. M. Eng, dalam rangka sosialisasi tersebut, upaya efektif untuk melibatkan seluruh masyarakat di Kecamatan Lindu agar dapat bekerja sama untuk mewujudkan rencana pemasangan patok di wilayah batas stragis sempadan di kawasan danau Lindu.
“Dimana upaya itu guna melindungi dan menjaga kelestarian lingkungan disekitaran danau dan sumber daya arinya dari gangguan aktifitas berkembang disekitarnya,” tuturnya.
“Untuk itu perlu adanya pemasangan patok untuk ditetapkan diwilayah garis strategis sempadan di areal danau. Upaya itu juga bertujuan untuk melindungu funsi danau, mencegah daya rusak air danau terhadap lingkunganya agar dapat diatasi, dan juga dapat menekan laju perkembangan bangunan (ekopansi) agar lebih terpihara dan terjaga kelestarian lingkungannya,” imbuh Ardiansah Pratama.
Selain itu kata dia, luas garis sempadan yang akan ditetapkan batas patok mencakup 3.481.28 Ha. Maka secara admistrasi garis wilayah untuk kajian penetapan batas badan air dan sempadan danau Lindu yang meliputi wilayah sungai Palu dan sungai Lariang. Adapun batasan pemasangan patok diarel sempdan dengan jarak masing-masing inteval sejauh 500 meter.
“Pemasangan patok-patok itu dimulai sejak tahun 2019 – 2022 hingga 2024 tahun ini, dan hal tersebut masih terus dilakukan, karena mengingat dasar pemasangan patok itu adalah merujuk pada areal batas metigasi bencana dan batas areal banjir,” pungkasnya.
Lebih lanjut dipaparkannya, Menurut catatan luas dan batas Hidrologi wilayah jangkauan pergerakan aliran dari sumber daya air danau Lindu, yang mencakup beberapa wilayah daerah aliran sungai Palu, dan sungai lariang Sulawesi Barat. Berikut catatan data teknis danau Lindu :
- Luas badan (MAN) 3.33948 Ha.
- 2 Luas MAP 3.44629 Ha.
- Luas sempadan 3.48128 Ha.
- Panjang Danau 9, 44 km.
- Lebar Danau 5, 50 km.
- Lebar Danau terdekat 1,16 km
- Diameter sempadan 32, 31 km, “urainya.
Turut hadir dalam sosialisasi tersebut, Sebulon SE, Camat Kecamatan Lindu, Sekcam, Kades Sekecamatan Lindu, unsur perankat Desa BPD dll, dihadiri juga oleh Tokoh masyarakat, Mjelis Adat Kec. Lundu, Tokoh Perempuan dan tamu undangan launnya.***