DaerahPeristiwaUtama

Haerul Tungga Pimpin SMSI Luwu Utara, Jurnalis Digital Siap Berkolaborasi

Esra (detaknews.id) – Masamba, Lutra – Haerul Tungga resmi menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan. Penunjukan ini diresmikan dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) Nomor: 004/SK/SMSI-Sulsel/V/2025, menandai babak baru bagi organisasi media siber di wilayah tersebut.

SMSI, yang berdiri sejak 7 Maret 2017, bertujuan membina dan memperjuangkan media siber agar tumbuh profesional, sehat, dan menjunjung tinggi kode etik jurnalistik. Sebagai organisasi perusahaan media siber terbesar di Indonesia, SMSI menaungi lebih dari 2.600 anggota (data Maret 2024).

Haerul Tungga, dalam sambutannya Jumat (2/5/2025), menyatakan rasa syukur dan komitmennya untuk menjalankan amanah ini sebaik mungkin. Ia menekankan pentingnya kolaborasi dalam kepemimpinannya

“Kepemimpinan bukan hanya soal jabatan, tetapi kolaborasi. Saya membutuhkan dukungan dan kerja sama seluruh rekan-rekan untuk mewujudkan visi dan misi SMSI,” tukasnya.

Langkah awal Haerul adalah konsolidasi internal dan penyusunan struktur kepengurusan baru. Hal ini bertujuan memperkuat kinerja organisasi dan merealisasikan program kerja SMSI di Luwu Utara.

Plt Ketua SMSI Sulsel, Anwar Sanusi, mempercayai kemampuan Haerul.

“Pengalaman beliau di dunia jurnalistik dan organisasi menjadi pertimbangan utama,” ujar Anwar.

Ia berharap kepemimpinan Haerul akan semakin mengukuhkan SMSI sebagai organisasi yang aktif, solid, dan berkontribusi positif bagi dunia pers digital Indonesia.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *