Petugas Damkar Palu Selamatkan Korban Tertimpa Pohon Tumbang
Fahril (detaknews.id) – Palu – Petugas Damkar Kota Palu berhasil menyelamatkan seorang korban yang tertimpa pohon tumbang di Jl. Cendrawasih, Kelurahan Birobuli Utara, Kecamatan Palu Selatan pada hari Minggu 5 Mei 2024.
Informasi mengenai kejadian tersebut diterima Damkar Kota Palu melalui laporan dari seorang ojek online (ojol) yang datang ke Pos Penyelamatan pada pukul 17.55 WITA. Tim Damkar langsung bergerak menuju lokasi kejadian pada pukul 17.57 WITA dan tiba di lokasi pada pukul 17.59 WITA.
Korban yang teridentifikasi bernama Usu (62 tahun) ditemukan tertimpa pohon tumbang di depan sebuah warung. Diduga, korban sedang berteduh di warung tersebut untuk menghindari hujan.
Operasi penyelamatan berlangsung selama 40 menit, dari pukul 18.00 WITA hingga 18.40 WITA. Tim Damkar berhasil mengevakuasi korban dengan selamat dan membawanya ke Rumah Sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.
Operasi penyelamatan ini melibatkan 2 unit Trail CRF, 2 unit Machida, dan 1 unit Komando. Tim penyelamatan dipimpin oleh Yohan Wahyudi S.STP M.SI, Sekretaris DISDAMKARMAT Kota Palu.
Dalam operasi ini, Damkar Kota Palu dibantu oleh BASARNAS dan warga sekitar. Petugas Damkar Kota Palu berhasil dan menunjukkan kinerja yang baik dalam menangani operasi ini. Penanganan saat operasi, kemampuan petugas, dukungan logistik peralatan, dan komunikasi berjalan dengan lancar.
Meskipun kondisi cuaca saat operasi sedang hujan, tim Damkar Kota Palu berhasil menyelesaikan operasi penyelamatan dengan cepat dan tepat.
Sekretaris Damkar Kota Palu, Yohan Wahyudi, menyampaikan kepada masyarakat untuk hati-hati beraktifitas pada saat kondisi cuaca sedang buruk atau saat musim hujan.
“Mungkin ini juga bisa masukkan ke masyarakat, terkait dengan saluran air atau drainase, diupayakan saat-saat hujan ini dibersihkan. Beberapa wilayah Kota Palu yang sering terkena banjir itu penyebabnya buntu saluran air”, ungkap Yohan Wahyudi.***